Rabu, 19 November 2008

Batik



Seni batik klasik yang berkembang di Jawa sekitar tahun 1920-an, melahirkan beragam corak dan gaya. Perkembangan yang disertai lahirnya corak-corak tertentu itu terbentuk oleh kebutuhan estetika dan pengaruh karakter masyarakat setempat, atau menyangkut konsep estetika produsen. Pada masa sekarang, seni batik klasik itu diharapkan masih bisa memberi inspirasi bagi seni rupa modern.
Saat ini bisa kita lihat sendiri bahwa batik klasik telah memberi inspirasi bagi seni rupa modern. Mengapa? karena saat ini banyak sekali model-model baju serta corak batik yang telah berkembang pesat. Coba kita lihat bila saat ini anda pergi ke mall atau ke pusat perbelanjaan atau mungkin juga bazar khusus untuk baju pasti anda akan menemukan batik. Sekarang ini batik bukan lagi barang langka yang sulit untuk ditemukan karena sudah banyak sekali tempat-tempat yang menjualnya. Dapat dikatakan bahwa saat ini batik itu sendiri menjadi trend bagi setiap kalangan karena tidak hanya ibu-ibu saja yang sekarang memakai batik namun juga pada kalangn anak-anak muda trend batik juga sudah menjadi hal yang tidak tabu lagi.
Kita harus bangga memakai batik Indonesia!

4 komentar:

sigit gogo mengatakan...

wah iya pi kita emg harus bangga sama batik! hidup batik! sebelum diambil orang, kita harus publikasiin dulu ke luar negri hoo

weny mengatakan...

waaaaaaa sapi cinta batik indonesia haha bagus pi bagus

Sari Soehandono mengatakan...

kalo batik tuh lucunya dibuat apaan ya pi?

infogue mengatakan...

Artikel anda:

http://fashion.infogue.com/
http://fashion.infogue.com/batik

promosikan artikel anda di infoGue.com. Telah tersedia widget shareGue dan pilihan widget lainnya serta nikmati fitur info cinema untuk para netter Indonesia. Salam!